social icon

Kamis, 10 Januari 2013

BBM_an Pakai HP Biasa dengan Aplikasi

Hai sob, tau dong apa itu BBM, bukan bahan bakar minyak tapi BlackBerry Messenger itu fitur terkenal yang hanya ada di Smartphone BlackBerry. Eits, jangan salah sob, kamu juga bisa kok menikmati layanan seperti BBM pake HP biasa atau HP selain Blackberry, wih mantep gak tuh? Nah, kali ini yoga mau share aplikasi untuk BBM-an pake handphone biasa, nama aplikasi nya WhatsApp sob.






buat yang mau download, silahkan pilih yang sesuai dengan HP kamu:


- Download WhatsApp untuk Iphone


- Download WhatsApp untuk Android


- Download WhatsApp untuk Nokia Java


- Download WhatsApp untuk Nokia Symbian


- Download WhatsApp untuk Windows Phone



Fitur WhatsApp ini benar-benar seperti fitur BBM yang asli sob, yaitu:

1. Foto (langsung dari kamera, file manager dan media galery)
2. Video (langsung dari video kamera, file manager dan media galery)
3. Audio (langsung merekam suara, dari file manager, dari music galery)
4. Location (Anda dapat mengirim lokasi Anda dengan mengambil posisi Anda dari Google Maps)
5. Contact (mengirim detail kontak dari phonebook)
Fitur lain yang terdapat di WhatsApp adalah:
1. View Contact: Anda dapat melihat contact di phonebook, WhatsApp juga muncul sebagai daftar contact di phonebook
2. Avatar : Anda tidak dapat mengganti Avatar secara manual, WhatsApp akan mengambil data avatar dari Profile phonebook. Apabila menggunakan sinkronisasi Facebook denganPhonebook, maka avatar yang muncul adalah avatar Facebook.
3. Add conversation shortcut : dapat juga menambahkan shortcut conversation ke homescreen.
4. Email Conversation : Anda pun dapat mengirim semua perbincangan melalui email.
5. Copy/Paste : Setiap kalimat perbincangan juga dapat di copy, forward dan delete dengan menekan dan menahan kalimat tersebut dilayar.
6. Smile icon : Untuk menambahkan serunya perbincangan, Anda pun dapat menambahkan emotions dengan banyak pilihan, seperti : smile emotions, icon-icon seperti cuaca, binatang, tanaman, alat-alat musik, buku, kartu, mobil, bangunan, pesawat dll.
7. Search : fitur dasar setiap IM, Anda dapat mencari daftar contact melalui fitur ini.
8. Call : karena pin WhatsApp ini sama dengan no telp/hp teman, Anda pun dapat melakukan panggilan langsung dari aplikasi WhatsApp ini.
9. Block: digunakan untuk memblok kontak tertentu.
10. Status : seperti kebanyakan fitur IM, Status juga hadir di WhatsApp. Namun tidak seperti BBM yang menampilkan update terbaru setiap ada perubahan status dari teman, WhatsApp hanya menampilkan status dibawah nama teman, mirip dengan di Yahoo Messenger. Anda pun dapat mengganti status yang sudah tersedia di WhatsApp seperti available, busy, at school dll.